Cara Menulis Essay Mudah dan Tanpa Ribet

Sebagai seorang mahasiswa pasti sudah tidak asing dengan kata essay. Essay merupakan suatu karangan yang membahas suatu masalah dari sudut pandang penulisnya. Tulisan jenis ini terbagi menjadi dua, yaitu informal dan formal.

Mengenal Tentang Essay

Bagi sebagian besar orang pastinya sudah tidak asing lagi dengan yang namanya essay bukan? Ini menjadi salah satu karya tulis yang sering digunakan oleh para mahasiswa maupun pelajar. Essay biasanya  berisi sebuah topik tertentu yang dibahas secara lengkap dan lebih mendalam.

Di sana terdapat berbagai macam gagasan yang dilontarkan oleh penulis terhadap suatu kasus tertentu. Bisa juga bisa berupa penjelasan tentang pengalaman pribadi yang sekiranya bisa memberikan inspirasi bagi para pembacanya. Ada beberapa bagian esai yang perlu Anda ketahui.

Bagian yang pertama adalah pendahuluan yang berisi latar belakang informasi yang akan ditulis dalam essay tersebut. Yang kedua adalah tubuh, yang menyajikan seluruh informasi tentang subjek. Terakhir adalah kesimpulan yang menyebutkan kembali ide pokok, ringkasan isi, atau menambahkan observasi.

Cara Menulis Essay

Menulis essay merupakan hal yang mudah dan tidak ribet. Untuk bisa menghasilkan sebuah essay yang bagus maka harus mematuhi beberapa cara menulis essay yang benar. Berikut  ini beberapa cara menulis essay yang dapat Anda lakukan :

  1. Tentukan Topik

Hal pertama dan utama yang harus dilakukan dalam membuat essay adalah menentukan topik. Tulisan yang baik memiliki topik khusus. Agar menarik, pilihlah tema yang khas, jarang ditulis orang, dan sesuai dengan tema yang menjadi minat Anda.

  1. Siapkan Outline

Outline membantu Anda untuk memberikan gambaran umum yang dapat memuat poin – poin dari topik yang ingin Anda uraikan. Dalam sebuah essay, outline dapat berfungsi sebagai peta dalam menjawab pertanyaan – pertanyaan yang akan diangkat dalam tulisan Anda. Outline merupakan patokan dalam menulis.

  1. Kumpulkan Materi

Setelah membuat outline sebagai panduan menulis essay, Anda dapat mengumpulkan materi yang berkaitan. Pilihlah materi yang relevan dan dapat digunakan untuk mendukung gagasan utama tulisan. Akan semakin baik jika disertai dengan data faktual untuk mendukung argumen.

  1. Uraikan Isi

Uraikan setiap poin yang ingin dijabarkan sesuai dengan konsep outline yang sudah dibuat. Pastikan setiap paragraf memiliki satu topik utama yang jelas untuk diuraikan. Uraian dalam satu paragraf harus utuh dan padu untuk mendukung ide utama.

  1. Baca Ulang dan Beri Sentuhan Akhir

Setelah isi essay diuraikan, Anda perlu menulis Pendahuluan dan Kesimpulan. Jika seluruh essay sudah ditulis, jangan lupa untuk membaca ulang dari awal sampai akhir. Perhatikan setiap kata, cermati apakah tulisan sudah padu, utuh, dan mudah dipahami.

  1. Penarikan Kesimpulan

Pada bagian akhir sebuah essai harus berisi kesimpulan yang bisa ditarik dalam menganalisis sebuah kasus tertentu. Anda juga bisa menambahkan berbagai macam trik maupun tips atau sesuatu yang menarik agar para pembaca bisa mengambil manfaat setelah membaca esai tersebut.

Pada dasarnya dalam menulis sebuah essay tentu saja memerlukan waktu tersendiri. Mungkin hal ini tidak akan bisa dilakukan bagi Anda yang sibuk beraktivitas sehari-hari. Akan tetapi jangan khawatir karena saat ini sudah ada jasa penulis artikel murah yang siap dengan layanan service pembuatan desain maupun jenis artikel yang lainnya.

Jasa penulisan artikel ini memiliki kualitas yang bagus dan juga harga yang cukup murah. Jadi jangan ragu untuk mempercayakan tulisan Anda pada jasa penulis tersebut.

Scroll to Top